Main Article Content

Abstract

Transformasi pendidikan modern yang berbasis teknologi telah membawa perubahan besar dalam proses belajar-mengajar. Namun, perubahan ini juga memunculkan tantangan baru, terutama bagi peserta didik yang belum sepenuhnya mampu beradaptasi. Artikel ini merupakan kajian pustaka yang bertujuan untuk mengidentifikasi dan menganalisis bentuk serta faktor penyebab kesulitan belajar peserta didik dalam konteks pembelajaran modern. Kajian dilakukan dengan menelaah berbagai literatur ilmiah terkait kesulitan belajar dan pembelajaran abad ke-21. Hasilnya menunjukkan bahwa kesulitan belajar timbul dari kombinasi faktor internal (kognitif, afektif, psikologis) dan eksternal (teknologis, sosial, pedagogis). Kajian ini menekankan perlunya pendekatan pembelajaran yang adaptif, literasi digital yang kuat, dan kolaborasi antara sekolah, guru, dan keluarga untuk mengatasi kesulitan belajar secara komprehensif.

Keywords

Kesulitan Belajar, Pembelajaran Modern

Article Details