Main Article Content

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh Pengaruh Ekspor, Indeks Pembangunan Manusia dan Tenaga Kerja terhadap Pertumbuhan Ekonomi di Indonesia Periode 2005-2021. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan data sekunder dari tahun 2005-2021. Metode analisis data menggunakan persamaan regresi linier berganda, uji t, uji F dan uji koefisien determinasi (R2). Hasil penelitian dengan uji persamaan regresi linier berganda serta uji secara parsial diketahui bahwa ekspor berpengaruh positif dan signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi Indonesia tahun 2005-2021. Demikian Indeks Pembangunan Manusia juga berpengaruh positif dan signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi di Indonesia tahun 2005-2021. sementara tenaga kerja berpengaruh negatif dan signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi di Indonesia sejak tahun 2005-2021. Hasil uji F diketahui secara simultan ekspor, Indeks Pembangunan Manusia dan tenaga kerja mempunyai pengaruh signifikan terhadap variabel pertumbuhan ekonomi. Oleh  karena  itu  dapat  disimpulkan  bahwa  model  regresi  dapat  digunakan untuk memprediksi pengaruhnya terhadap pertumbuhan ekonomi. Hasil uji koefisien determinasi (R2) diperoleh bahwa ekspor, indeks pembangunan manusia dan tenaga kerja dapat menjelaskan variabel pertumbuhan ekonomi sebesar 68,4% dan sisanya sebesar 31,6% dijelaskan faktor-faktor lain yang tidak diteliti pada penelitian ini. Kepada pemerintah sebaiknya ekspor ditingkatkan dengan memenuhi permintaan luar negeri dan IPM terus ditingkatkan melalui anggaran untuk pendidikan dan kesehatan serta ketepatan dalam pengelolaan dana tersebut. Kemudian tenaga kerja, agar positif terhadap pertumbuhan ekonomi perlu di serap pada berbagai sektor lapangan pekerjaan dengan pendapatan yang lebih tinggi

Keywords

Exports, Human Development Index, Labor, and Economic Growth

Article Details