Main Article Content
Abstract
Artikel ini merupakan deskripsi tentang kegiatan KKN-PPL Integratif yang dilakukan oleh mahasiswa prodi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI), Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK), IAIN Langsa bersama dengan Dosen Pembimbing Lapangan. Adapun program KKN-PPL Integratif yang dilakukan ialah pembudidayaan kangkung hidroponik. Pada tingkat sekolah dasar/madrasah ibtidaiyah, para siswa mendapat pelajaran tentang IlmuPengetahuan Alam dimana didalamnya para siswa diberi pengetahuan tentang hewan dan tumbuhan. Maka, untuk merealisasikan teori yang mereka dapatkan dari guru di kelas, tim KKN-PPL Integratif membuat program pembudidayaan kangkung hidroponik supaya mereka lebih terlatih untuk peduli terhadap lingkungan sekitar dan mampu memelihara tanaman. Tujuan artikel ini adalah mendeskripsikan bagaimana proses kegiatan pembudidayaan kangkung hidroponik yang dilakukan oleh siswi MI IT Al-Mubarak Kota Langsa. Kegiatan ini bertempat di Madrasah Ibtidaiyah (MI) Islam Terpadu (IT) Al-Mubarak Kota Langsa. Adapun yang menjadi sasaran program ini ialah para siswi kelas VI B. Metode yang digunakan dalam program ini ialah metode pendampingan/participatory action research (PAR) dimana para siswi akan didampingi dan dilatih oleh tim KKN-PPL Integratif dalam melakukan program tersebut. Hasil yang didapat ialah para siswi berhasil menumbuhkan kangkung hidroponik. Para siswi mengetahui tentang proses penanaman kangkung hidroponik. Mereka sangat aktif dan antusias dalam mengikuti program tersebut. Dapat disimpulkan bahwa program ini memberikan kontribusi positif bagi siswi MI IT Al-Mubarak Kota Langsa.
Keywords
Article Details

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
References
- Alipin, Kartiawati. “EDUKASI PENGETAHUAN TENTANG PEMANFAATAN TUMBUHAN OBAT PADA MASYARAKAT DI BERBAGAI LOKASI KEDIAMAN MAHASISWA KKN INTEGRATIF UNPAD.” Dharmakarya 11, no. 4 (2023).
- Dewi, Ratih Kesuma, and Ina D. Rachmatillah. “Analisis Peran Guru Dalam Memberikan Motivasi Belajar Pada Siswa Berprestasi Akademik Di Sekolah Dasar.” Education Journal : Journal Educational Research and Development 7, no. 1 (2023).
- Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Pemkab Bojonegoro. (2021). Apa itu Hidroponik? https://dinperta.bojonegorokab.go.id/berita/baca/132
- Fordian, Dian, R. Ratna Meisa Dai, and Nurul Mardhiah Sitio. “Preparation of Cintaratu Village Profile Based on Work Demography, Income and Living Sources.” Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat 4, no. 1 (2022).
- Ramdan, A. M., M. F Maulana, and M. A Revinzky. “Penguatan Pemasaran Usaha Rumahan Melalui Facebook Ads Dan Instagram Ads.” Business Preneur: Jurnal Ilmu Administrasi Bisnis 4, no. 2 (2022).
- Salehudin, Ahmad. “Pelaksanaan KKN Berparadigma Integrasi-Interkoneksi Dalam Menopang Transformasi Masyarakat (Sebuah Rintisan Pendekatan Participatory Action Research).” Aplikasia: Jurnal Aplikasi Ilmu-ilmu Agama 16, no. 2 (2023).
- Sukaris, Sukaris, Anita Handayani, Ana Malikah Syarifatin, Ernawati Ernawati, and Andi Rahmad Rahim. “Pendampingan Pemanfaatan Aplikasi Akuntansi Siapik Di Desa Tambak Kecamatan Tambak Kabupaten Gresik.” DedikasiMU : Journal of Community Service 3, no. 4 (2021).
- Suryani, F. “Hidroponik Budidaya Tanaman Tanpa Tanah.” ARCITA (2021).
- Syah, I., & Surya, D. (2021). Membangun budaya literasi perdesaan di Desa Pondok Kemuning Kota Langsa. Connection: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 1(1), 29-35.