Main Article Content

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Pengetahuan, Motivasi dan Modal Minimum Terhadap Minat Investasi di Pasar Modal pada Galeri Investasi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Langsa. Metode yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif. Penelitian ini menggunakan penarikan Sampel purposive sampling. Sampel yang digunakan adalah mahasiswa FEBI angkatan ≥2016 yang mempunyai rekening saham sebanyak 65 responden. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner dengan membagikan kepada mahasiswa FEBI yang telah memiliki rekening saham. Metode Analisis Data menggunakan regresi linear berganda, uji asumsi klasik dan uji hipotesis (uji t dan uji F). Hasil penelitian uji t menunjukkan bahwa masing-masing variabel independen yaitu Pengetahuan, Motivasi dan Modal Minimum secara parsial berpengaruh positif dan signifikan. Hasil penelitian uji F menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif dan signifikan secara besama-sama antara variabel Pengetahuan, Motivasi dan Modal Minimum terhadap minat investasi. Kesimpulan dari penelitian ini berdasarkan analisis koefisien determinasi (adjusted R2) bahwa 61% variasi nilai minat investasi ditentukan oleh tiga variabel yaitu Pengetahuan, Motivasi dan Modal Minimum. Sedangkan sisanya 39% dijelaskan oleh variabel lain yang tidak dimasukkan dalam penelitian ini.

Keywords

Pengetahuan Motivasi Modal minimum

Article Details

How to Cite
Maulida, D., & FW Pospos, A. F. (2021). Pengaruh pengetahuan, motivasi dan modal minimum terhadap minat berinvestasi. Jurnal Investasi Islam, 6(1), 22-41. https://doi.org/10.32505/jii.v6i1.3019