Main Article Content

Abstract

Tradisi sedekah bumi merupakan upacara adat masyarakat jawa untuk menunjukkan rasa syukur manusia kepada Tuhan Yang Maha Esa atas rezeki yang telah diberikan melalui bumi (tanah) berupa berbagai macam hasil bumi.
Tradisi Sedekah Bumi ini masih terus eksis di tengah-tengah masyarakat. Tradisi sedekah bumi rutin dilaksanakan di Dusun Suka Mulya Desa Arul Pinang Kecamatan Peunaron Aceh Timur. Meskipun bertempat tinggal di Aceh masyarakat suku jawa di Dusun Suka Mulya tetap melaksanakan acara sedekah bumi secara rutin setiap tahunnya, tradisi sedekah bumi dilaksanakan satu tahun sekali tepatnya pada Hari Jum‟at Pahing pada bulan syawal. Tradisi sedekah bumi merupakan kearifan lokal masyarakat jawa, yang memiliki ciri khas tersendiri dan sudah berlangsung secara turun-temurun sejak dulu. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Pada penelitian ini penulis menggunakan teknik pengumpulan data metode Observasi, Metode interview (wawancara), dan Dokumentasi. Kemudian dalam penelitian ini penulis juga menggunakan teknik analisis data dengan Reduksi Data, Penyajian Data, dan Penarikan Kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan tradisi yang ada di dusun Suka Mulya sejalan dengan Islam dan tidak ada unsur yang melenceng dari ajaran Islam, Proses pelaksanaan tradisi sedekah bumi dibuka dengan kata sambutan dan ceramah yang disampaikan oleh bapak Sudirno. Kemudian barulah dilanjutkan dengan membaca doa bersama yang dipimpin oleh bapak Abdulhadi Hasan, doa yang biasanya dibaca berupa tahmid, tahlil, shalawat dan doa sesudah tahlil. Setelah acara doa selesai barulah acara makan bersama dan pembagian bungkusan kari kambing. Setelah acara selesai barulah hiburan pertunjukan pencak silat yang diiringi gamelan musik tradisonal jawa ditampilkan. Di dalam tradisi sedekah bumi juga terdapat nilai-nilai pendidikan Islam berupa Nilai Syukur, Nilai Ibadah, Nilai Aqidah, dan Nilai Kerja Sama / Gotong-royong.

Keywords

Nilai Pendidikan Islam Sedekah Bumi

Article Details

How to Cite
Nurmaya, L. (2016). NILAI-NILAI PENDIDIKAN ISLAM DALAM TRADISI SEDEKAH BUMI (Studi kasus pada masyarakat di Dusun Suka Mulya Desa Arul Pinang Kecamatan Peunaron Kabupaten Aceh Timur). Al-Ikhtibar: Jurnal Ilmu Pendidikan, 3(2), 189-201. Retrieved from https://journal.iainlangsa.ac.id/index.php/ikhtibar/article/view/3191

References

  1. Arinda R, Ichmi Yani. (2014). ”Sedekah Bumi (Nyadran) Sebagai Konvensi Tradisi Jawa Dan Islam Masyarakat Sraturejo Bojonegoro”, El Harakah Vol. 16 No. 1.
  2. Arif, Masykur M.Hum. (2016). ”Wali Sanga”, Yogyakarta: Laksana, Cet. 1.
  3. Arif, Masykur. (2014). ”Kumpulan Kramah Dan Ajaran Wali Sanga”, Jogjakarta: Safirah, Cet. 1.
  4. Al-Banjari, Rachmat Ramadhana.
  5. Muhammadiyah Purworejo.TIF, Pada tanggal 08 November 2019 pada pukul
  6. 16.30 wib.
  7. Frimayanti, Ade Imelda. (2017). ”Implementasi Pendidikan Nilai Dalam Pendidikan Agama Islam”, Jurnal Pendidikan Islam, Volume 8 No. 11.
  8. Imam Subqi, Sutrisno, Dkk. (2018). ”ISLAM DAN BUDAYA
  9. JAWA”, (Salatiga: Penerbit Taujih. Cet ke-1.
  10. Ilyas, Mukhlisuddin. (2012). ”Pendidikan Dayah Di Aceh; Mulai Hilang Identitas”, Yogyakarta: Pale Indonesia Media, Cet. 1.
  11. Jumaidi, Yuni Harmawati. (2019). ”Konservasi Sumber Daya Air Berbasis Kearifan Lokal Untuk Membentuk Karakter Peduli Lingkungan: Studi Tradisi Sedekah Bumi”, Jurnal Pancasila Dan
  12. Kewarganegaraan Vol 7 No 1.
  13. J.Moleong, Lexy. (2014). ”Metodologi Penelitian Kualitatif”, Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.
  14. Jalil, Muhamad. (2016). ”Eksistensi Sedekah Bumi Di Desa Gondang Manis Kudus Dalam Usaha Mengobati Ketidakpedulian Terhadap Lingkungan: Fenomena Budaya Dikaji Dalam Perspektif Tasawuf Dan Sains Modern”, Jurnal Akhlak Dan Tasawuf Volume 2 No 2.
  15. Mujib, Abdul. (2014). ”Ilmu Pendidikan Islam”, Jakarta: Kencana, Cet Ke-4
  16. Mahmud. (2011). ”Pemikiran Pendidikan Islam”, Bandung: CV PUSTAKA SETIA, Cet. 1.
  17. Mujtahid. (2011). ”Reformasi Pendidikan Islam”, Malang: UIN MALANG PRESS.
  18. Muzakir. (2017). ”Harmonisasi Tri Pusat Pendidikan Dalam Pengembangan Pendidikan Islam”, Jurnal Al-Ta’dib Vol. 10 No. 1.
  19. Mahfud, Rois. (2011). ”Al-Islam Pendidikan Agama Islam”, Jakarta: Erlangga
  20. Rofiq, Ainur. (2019). ”Tradisi Slametan Jawa Dalam Perpektif Pendidikan Islam”, Jurnal Ilmu Pendidikan Islam Volume 15 Nomor 2.
  21. Ratri Endah Mulyani. (2018). Skripsi: “Tinjauan Hukum Islam Terhadap Tradisi Upacara Sedekah Bumi Setelah Musim Tanam Padi”, Yogyakarta: Universitas Islam Indonesia.
  22. S.Pawane, Faisal. (2016). “Fungsi pomabari (gotong-royong) petani kelapa kopra di desa wasileo kecamatan maba utara kabupaten halmahera timur provinsi Maluku utara”, Jurnal Holistik, No. 18.
  23. Samsudin. (2019). ”Integrasi Tri Pusat Pendidikan Agama Islam”, Jurnal Studi Kependidikan dan Keislaman, Vol 5, No. 2,
  24. Sumiarti, Azka Miftahudin. (2018). “Tradisi Adat Jawa” , Yogyakarta: CV. Pustaka Ilmu Group Yogyakarta, Cet ke-1.
  25. Sugiyono. (2017). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D, Bandung: Alvabeta,Cet ke-26