Main Article Content
Abstract
Pengajaran Al-Qur'an yang dimulai sejak dini akan lebih mudah karena pikiran anak masih bersih, dan ingatan anak pun masih kuat. Banyak dari orang tua memasukkan anak-anak mereka kerumah tahfidz dengan harapan anaknya akan menjadi seorang hafiz dan hafidzah. Namun kenyataannya banyak juga rumah tahfidz yang masih menggunakan metode yang kurang tepat dan efektif sehingga anak-anak akan merasa cepat bosan dan jenuh. Telah diketahui bahwa terdapat sebuah yayasan di kota Langsa yang menjalankan program tahfidz dengan menggunakan metode tabarak. Yayasan yang menerapkan program tahfidz tersebut yaitu Sekolah Dasar Inernasional Tahfidz Huda Wan Nur. SDIT Huda Wan Nur merupakan SDIT pertama yang menerapkan metode Tabarak di kota Langsa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas metode tabarak dalam menghafal Al-Qur'an ditinjau dari gaya belajar di SDIT Yayasan Huda Wan Nur Langsa. Jenis penelitian ini yaitu penelitian deskriftip kualitatif, dengan sumber data primer dan data sekunder. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pelaksanaan program tahfidz dengan metode tabarak di SDIT Huda Wan Nur Kota Langsa telah terlaksana sesuai dengan kurikulum serta silabus yang telah ditentukan. Pelaksanaan program tahfidz dengan metode tabarak ini dilaksanakan setiap hari dari pukul 07.30 sampai pukul 10.50. Pencapaian target program tahfidz dengan metode tabarak ini juga telah ditentukan, yaitu setiap levelnya siswa harus mampu menyelesaikannya dalam waktu empat bulan. Hal ini terbukti dari hasil ujian para siswa yang dilakukan setiap akhir semester, yang di uji langsung dengan guru khusus (bukan guru lokal). Berdasarkan hal tersebut peneneliti menyimpulkan bahwa program tahfidz dengan metode tabarak ini efektif.
Keywords
Article Details

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.
References
- Afifuddin. 2012. Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung : Pustaka Setia.
- Departemen Agama Republik Indonesia. 2009. Al-Qur’an dan Terjemahannya. Bandung: PT. Syamil Al-Qur’an.
- Djaka. 2011. Kamus Lengkap Bahasa Indonesia Masa Kini. Surakarta : Pustaka Mandiri.Ginnis, Paul. 2008. Trik dan Taktik Mengajar. Solo : IKAPI.
- Hasil Brosur yang didapat dari SDIT Yayasan Huda Wan Nur Pada 17 Februari 2021.
- Hasil Wawancara dengan Bapak Ahsani Takwim ST, selaku Guru Tahfidz level 1 di SDIT Huda Wan Nur Kota Langsa, Pada Tanggal 29 Juli 2021.
- Hasil Wawancara dengan Bapak Nefrial Ikram, selaku Guru Tahfidz level 1 di SDIT Huda Wan Nur Kota Langsa, Pada Tanggal 29 Juli 2021.
- Hasil Wawancara dengan Umi Fauziah, M.N. Lc selaku kepala SDIT Yayasan Huda Wan Nur. Pada tanggal 29 Juli 2021.
- Hidayah, Aida. 2017. Metode Tahfidz Al-Qur’an Untuk Anak Usia Dini (Kajian Atas Buku Rahasia Sukses 3 Hafizh Qur’an Cilik Mengguncang Dunia), Vol. 18, No. 1. Yogyakarta : UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.
- Istarani, Bukit, Sriwati. 2019. Kecerdasan & Gaya Belajar. Medan: LARISPA Indonesia.
- Juarsih, Cici dan Dirman. 2014. Teori Belajar dan Prinsip-prinsip Pembelajaran yang Mendidik. Jakarta : Rineka Cipta.
- Nasution, M. 2010. Berbagai Pendekatan dalam Proses Belajar dan Mengajar. Jakarta : PT. Bumi Aksara.
- Qardhawi, Yusuf. 2009. Berinteraksi Dengan Al-Qur’an, “Terjâ€, Abdul Hayyie Al-Kattani. Jakarta : Gema Insani Press.
- Rahmawati, Husnur, Ida dan Masyhud Fathin. 2016. Rahasia Sukses 3 Hafizh Qur’an Cilik Mengguncang Dunia. Jakarta : Zikrul Hakim.
- Sa’dulloh. 2008. 9 Cara Praktis Menghafal Al-Qur’an. Depok : Gema Insani.
- Sugiyono. 2017. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.
- Sukiman. 2013. Pengembangan Kurikulum. Yogyakarta : FTIK UIN Sunan Kalijaga.
- Toifaturrosyida, Roisa. 2020. Implementasi Metode Tabarak Tahfidz Al-Qur’an Terhadap Balita (Studi Kasus Di Ma’had Tahfidz Balita Daarul Ukhuwwah Malang). Malang : UIN Maulana Malik Ibrahim Malang.
- Triatna, Cepi dan Komariah, Aan. 2005. Visionary Leader Ship Menuju Sekolah Efektig. Bandung : Bumi Aksara.
- Yunus, Yamsa. 2000. Metodologi Pengajaran Agama Islam. Jakarta : Pustaka Firdaus.